#AkberSMG129 "Managing Art Event" | with @Adinmbuh (Ahmad Khairudin) Direktur@grobakhysteria | Selasa, 28
Februari 2017 | Pukul 18.30 WIB | Pusat Informasi Publik (PIP) Balaikota
Semarang
Membuat event seni bukanlah hal yang mudah. Terlebih event seni ketika dihadapkan dengan anggaran yang minim tetapi dapat menghadirkan acara dengan artis besar, kualitas pameran yang bagus sehingga menjadikan event yang memorable.
Ahmad Khairudin biasa dipanggil dengan Adin, beliau merupakan Direktur dari Hysteria Semarang. Hysteria berawal dari wadah komunitas seni yang kemudian mengalami metamorfosis menjadi pembuat event seni. Belakangan ini Hysteria baru saja membuat event seni 'Tengok Bustaman 3'. Beliau akan berbagi ilmu mengenai bagaimana membuat event seni dengan kemampuan 'kere' tetapi menghasilkan event yang sukses. Bagaimana sih tips and tricknya? Selengkapnya ikuti Kelas #AkberSMG129 yuk!