Berkarir sebagai konsultan komunikasi kreatif independen setelah sebelumnya menjabat Creative Director di sebuah perusahaan konsultan Maverick, Guru #AkberSMG81 ini membagi sedikit ilmunya mengenai sosial media strategi. “Tujuan!”, hal yang dikatakan pertama kali sangat penting ditentukan di awal dalam suatu strategi. Tentukan tujuan yang apa yang ingin dicapai karena hal ini akan berkaitan dengan tahap-tahap selanjutnya. Setelah menentukan tujuan yaitu tentukan segmen audience dengan memperhatikan bagaimana perilaku target kita. Sesuaikan bila target anak muda maka sosial media apa yang kini efektif bagi anak muda, bila orang tua maka bagaimana kebiasaan mereka aktif di sosial media sehingga ini dapat menentukan tahap selanjutnya yaitu sosial media.
Konten! Tahap selanjutnya yaitu buat konten yang semenarik mungkin. Tidak perlu menjadi atau meniru orang lain. Yang terpenting dalam konten adalah menghibur! Konten berupa teks, foto, dan video. Penggunaan story telling dapat menjadi cara mengisi konten.
7 tips dalam memaksimalkan konten oleh Mba Hanny :
- Change perspective
- Think opposites
- Mix things up
- Zoom-in & Zoom-out
- Analogi
- Create your own day
- Work with who cares
Sedikit contoh oleh Mba Hanny dalam 7 tips memaksimalkan konten - think oposites adalah misalnya menyuarakan hal yang sudah tersetting di mindset banyak orang yaitu seperti contoh “Be Negative with HIV/AIDS” dan “Berani Kotor Itu Baik”.
Usai membuat konten, buat Editorial Plan untuk mempermudah sistem kerja dalam membranding secara konsisten di media sosial. Hal terpenting dalam media sosial adalah konsisten, karena ini membuat akun kita terlihat lebih aktif yang menendakan berarti akun kita eksis. Mba Hanny mengatakan lebih baik tiap satu minggu satu kali daripada beberapa hari rajin tapi kemudian tidak aktif untuk waktu beberapa minggu. Editorial plan menjadi time table promosi, sesuaikan dengan jangka waktu yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan. Apabila tujuan hendak dicapai dalam 3 bulan, buat editorial plan dengan menentukan materi apa yang akan dipromokan atau dipublish tiap minggunya secara bertahap selama 3 bulan itu.
Tentukan media sosial apa saja yang akan aktif digunakan, baik untuk katalog dan komunikasi produk kita. Hal ini disebut Channel! Yaitu penentuan media aktif utama dan sampingan. Untuk mempermudah sesuaikan dengan tujuan dan segmen, untuk katalog produk kita bisa saja cukup menggunakan Instagram dan belum tentu memerlukan web atau blog tersendiri. Sebagai komunikasi dengan customer gunakan media sosial yang lebih komunikatif, misalnya BBM, Line, WA, dll.